Sabtu, 29 Juni 2019

Kata Kang Santri Bahagia Itu Pilihan Part 2



Ingatlah...
Hidup tak selamanya cerah...
Adakalanya gulita
Hidup tak selamanya diatas..
Adakalanya kita mesti rela di bawah
Hidup tak selamanya indah...
Adakalanya kepedihan merusuk kedalam sukma
Hidup tak selamanya  gembira..
Adakalanya duka melanda
Hidup tak selamnya berjaya..
Adakalanya gagal menghampiri jiwa..
Itulah kehidupan
Tapi jangan dijadikan alasan untuk membiarkan hidup kita sengsara..
Bahagia itu pilihan, kita yang harus menciptakan.

Setelah kita membaca kisah ” kata kang santri bahagia itu pilihan” part 1 kini kita sudah beralih di part 2 yang disambut dengan kata kata kang santri.
          Jadi sekarang kita mencoba untuk membahas tentang bahagia itu pilihan, sebelumnya pernahkah terbyang di benak anda semua, apa itu BAHAGIA?
Menurut kang santri :
·         Tentang bahagia
Bahagia itu fitrah tabiat manusia. Semua orang ingin bahagia, jika ada manusia berkata, alangkah bahagianya jika aku sengsara, maka dia layak dibawa ke rumah sakit jiwa. Kenapa? Sudah tentu orang itu tidak normal lagi. Dia tidak sadar laksanakan orang tidak siuman. Manusia yang siuman senantiasa ingin dan mencari bahagia. Bahkan apa saja yang diusahakan dan dilakukan oleh manusia adalah untuk mencapai kebahagiaan,

·         Bahagia itu relatif?
Malangnya, keinginan manusia untuk bahagia sering tidak kesampaian. Ini disebabkan banyak manusia yang tidak tahu apa makna bahagia sebenarnya  dan mereka juga tidak tahu  bagaimanakah cara untuk mendapatkannya. Jika kita mencari sesuatu yang tidak diketahui dan tidak dikenali, sudah pasti kita tidak akan menemuinya. Oleh sebab itu, usaha mencari kebahagiaan itu metilah bermula dengan mencari apa arti kebahagiaan itu terlebih dahulu.
Apakah arti bahagia?
Ada yang beranggapan bahwa bahagia itu relatif. Ia berubah ubah dan berbeda diantara seorang individu dengan yang lain. Bagi yang sakit, sehat adalah kebahagiaan, tetapi setelah kita sehat kebahagiaan itu sudah bukan pada kesehatan lagi.

·         Arti bahagia
Secara mudah, kebahagiaan itu memiliki arti hati yang tenang,dalam menghadapi apapun, termasuk ujian yang ada dalam kehidupan in ilah arti bahagia yang sebenarnya, selaras dengan petunjuk Allah di dalam alquran

ألا بذكر الله تطمئن القلوب
ketahuilah dengan mengingati allah hati akan menjadi tenang”

Rosulullah pun juga bersabda :”bahwasanya didalam tubuh manusia ada segumpal daging, apabila ia baik, baik pulalah seluruh badan, tetapi apabila ia rusak, maka rusak pulalah seluruh badan, ingatlah ia adalah hati”

Sampai disini dulu ya kawan.. sedikit tapi semoga bermanfaat ..



Dikutib dari buku kata kang santri bahagia itu pilihan oleh ghofur hasbullah

0 komentar

Posting Komentar