Selasa, 09 Februari 2016

Ibrâhîm bin Adham Menggendong Sahabatnya Melalui Tiga Kota





Alkisah pada suatu hari Sahl melakukan perjalanan bersama Ibrâhîm bin Adham radhiyallâhu ‘anhu.
Selama perjalanan, Ibrâhîm bin Adham[1] membiayai segala keperluan Sahl hingga uang beliau habis tak bersisa.  Dalam perjalanan tersebut, Sahl kemudian sakit dan membutuhkan sesuatu. Karena tidak lagi memiliki uang, Ibrâhîm bin Adham pun menjual keledainya dan menggunakan uang hasil penjualan keledai tersebut untuk membeli keperluan Sahl.
Melihat Ibrâhîm bin Adham kembali tanpa keledainya, Sahl bertanya kepada Ibrâhîm, “Duhai Ibrâhîm, kemanakah kiranya keledai tungganganmu?”
“Aku telah menjualnya, saudaraku” jawab Ibrâhîm.
“Duhai saudaraku, bagaimana kita akan melanjutkan perjalanan kita tanpa kendaraan?” sela Sahl kepada sahabatnya.
“Jangan khawatir, aku akan menggendongmu,” jawab Ibrâhîm bin Adham dengan ringan dan kemudian menggendong sahabatnya hingga melalui tiga kota.


0 komentar

Posting Komentar